Dikangeni Warga Indramayu Penayangan Video Mapping Kembali Digelar

DISKOMINFO INDRAMAYU – Setelah malam Minggu lalu tidak ditayangkan, malam Minggu ini (18/6/2022) Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Indramayu kembali menayangkan pemetaan video (video mapping) di alun-alun Kabupaten Indramayu.

Berlatar Tugu Bambu Runcing yang dijadikan sebagai background, tayangan video mapping ini berhasil memukau penonton. Ditambah dengan tata suara yang membuat suasana alun-alun menjadi semakin meriah, penonton yang datang menjadi semakin terhibur.

Seperti biasanya, masyarakat tampak antusias menyaksikan tata seni cahaya yang ditampilkan secara apik oleh Bidang Teknologi dan Informatika (TIK) Diskominfo Kabupaten Indramayu ini. Masyarakat tampak ada yang menyaksikan sambil berdiri, duduk sambil menggelar tikar, bahkan duduk hanya beralaskan paving block alun-alun.

Beberapa masyarakat yang hadir menanyakan mengapa malam Minggu lalu tidak ada penayangan video mapping. Mereka merasa kangen dengan hiburan yang ditampilkan di alun-alun yang diprogramkan oleh Bupati Indramayu Nina Agustina Da’i Bachtiar sebagai Alun-alun Rakyat ini.

Kepala Bidang TIK Diskominfo Indramayu Anri Heriyanto menyatakan, kegiatan penayangan video mapping ini memang dijadwal tidak setiap minggu, akan tetapi dua minggu sekali.

Adi (31), seorang warga Kelurahan Kepandean menyatakan kegembiraannya menyaksikan penayangan video mapping ini. Dirinya merasa terhibur dengan adanya penayangan gratis ini. Adi juga berharap penayangan video mapping ini dapat ditingkatkan.

“Dengan adanya video mapping ini saya merasa terhibur, dan ini sebagai sarana hiburan bagi masyarakat Indramayu. Saya berharap tayangan video mapping ini dapat ditingkatkan,” harapnya.

Kepala Diskominfo Kabupaten Indramayu Aan Hendrajana menyatakan, dalam upaya mendukung Program Alun-alun Rakyat (A-lur) sebagai salah satu Program Unggulan Bupati Nina Agustina, dirinya akan berusaha memberikan yang terbaik.

Terkait dengan harapan masyarakat, pihaknya akan berusaha memenuhi dengan meningkatkan penayangan video mapping ini baik dari kualitas, materi yang ditayangkan, maupun intensitasnya.

“Semoga dengan adanya penayangan video mapping ini, program Alun-alun Rakyat benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Sehingga dapat meningkatkan indeks kebahagiaan masyarakat yang pada ujungnya berimbas pada pencapaian Visi Indramayu Bermartabat,” pungkasnya. (MTQ – Tim Publikasi Diskominfo Indramayu)

TERBARU

Bupati Indramayu Nina Agustina Serahkan Kadeudeuh Sebesar 2,2 M Bagi Purna Tugas ASN
Diskominfo Indramayu Gelar Upacara Peringatan Hardiknas sebagai Upaya Lanjutkan Gerakan Merdeka Belajar
Bupati Indramayu Serahkan Bantuan kepada Penerima Manfaat di Kontes Dan Expo Domba 2024
Expo dan Kontes Domba Indramayu, Wujudkan Bibit Berkualitas dan Peternak Sejahtera Menuju Indramayu Bermartabat
Jumpa Pisah Dandim 0616 Indramayu, Nina Agustina : Ketahanan Pangan dan Kondusifitas Daerah Terus Ditingkatkan
Bupati Nina Agustina Gerak Cepat Pulangkan Orang Telantar dari Kaltara
Silaturahmi Dengan Masyarakat Indramayu Barat, Bupati Nina Terus Genjot Pembangunan Infrastruktur
Gunakan Benih Padi Unggul, Indramayu Gelar Panen Raya Padi
Masyarakat Indramayu Bangga Prestasi Timnas Indonesia Tampil di AFC Cup
Groundbreaking Pabrik Sepatu, Kabupaten Indramayu Ramah Investasi dan Menyenangkan
Pembangunan Pabrik Sepatu Seluas 29 Hektare Dimulai, Serap Puluhan Ribu Tenaga Kerja
Pelatihan 1000 Petani Muda Angkatan Ke-2, Ikhtiar Bupati Nina Agustina Ciptakan Petani Tangguh
Peringatan May Day, Nina Agustina : Momen Meningkatkan Kesejahteraan Pekerja
Penuh Humanis, Satpol PP-Damkar Intensif Lakukan Pembinaan PKL
Langkah Konkret Bupati Nina Agustina Kurangi Pengangguran, BLK Indramayu Gelar Pelatihan Mengemudi Hingga Las Listrik
Bupati Nina Agustina Gercep Tangani Saluran Irigasi Dangkal, 147 Desa Telah Menggunakan Excavator Gratis
Para Istri Camat Siap Wujudkan Visi Indramayu Bermartabat
Bupati Nina: "Kerja Sama Perempuan Hebat, Jadikan Indramayu Bermartabat"
Bupati Nina Agustina Apresiasi Perempuan Tangguh Indramayu
Ribuan ASN dan Masyarakat Senam Pagi Bersama Bupati Nina Agustina
Scroll to Top